Jangan Buru-Buru Pindah Jurusan, Tanamkan Ini Dalam Hidupmu Supaya Kamu Gak Menyesal

Jangan Buru-Buru Pindah Jurusan, Tanamkan Ini Dalam Hidupmu Supaya Kamu Gak Menyesal

Tips memilih pertemanan yang baik di kampus--picture by puslapdik.kemdikbud.go.id

KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID- Saat memasuki jenjang Pendidikan perguruan tinggi, satu pertanyaan yang selalu terlintas dalam pikiran kita adalah “Ambil Jurusan apa ya?” Jangan sampai kamu salah ambil jurusan dan putus ditengah jalaN karena salah ambil jurusan. Jika kamu sedang merasakan salah jurusan, lakukan hal ini.

Memilih jurusan kuliah menjadi keputusan penting dalam hidup yang harus diperhitungkan. Karena jurusan yang kita pilih nantinya akan berpengaruh pada aktifitas kita selama berkuliah terutama bagi karir di masa depan. Oleh karena itu, sangat menyenangkan jika kita dapat memilih jurusan yang kita sukai dan bekerja di bidang yang kita cintai.

BACA JUGA:Moms Wajib Tahu! Pertolongan Pertama Saat Anak Alami Kejang Demam

 

Namun, ada kalanya kita berada dalam situasi yang sulit, seperti tidak lolos seleksi jurusan yang kita harapkan, keterbatasan biaya dan terpaksa memilih jurusan lain yang tidak sesuai dengan minat. Atau mungkin ada alasan lain yang membuat kita terpaksa harus mengambil jurusan yang tidak kita sukai.

 

Beberapa orang mungkin bisa menerima kenyataan ini dan berhasil menyelesaikannya dengan baik. Namun, banyak juga yang merasa tidak nyaman berada di jurusan yang tidak sesuai dengan harapana.

 

Jangan Pindah Jurusan, Tanamkan Ini Dalam Hidupmu

 

Tidak ada satupun orang yang berhak mengaturmu selain dirimu sendiri. Kamu yang berhak, kamu yang pegang kendali dari setiap Keputusan yang nantinya akan kamu ambil. Saat kamu mengalami salah jurusan, Dirimu yang tau betul apa yang harus dilakukan, dilanjtukan atau putus di Tengah jalan?

 

Tidak ada yang benar atau salah, baik itu memilih untuk berhenti dan pindah jurusan, atau melanjutkan di jurusan yang sama. Semua Keputusan ada di tangamu, asalkan kamu siap dengan segala konsekuensinya.

 

Jadi, Baiknya di Putus saja atau dilajutkan?

 

Jika kamu merasa jurusan yang sedang kamu jalani benar-benar jauh dari cita-cita, minat, dan kemampuanmu, tidak ada salahnya untuk pindah jurusan, pindah fakultas, atau bahkan berhenti kuliah untuk memulai usaha sendiri. Putuskan sesegera mungkin, jangan buat waktumu terbuang sia-sia.

BACA JUGA: 5 Cara Ampuh Mengurasi Sifat Pemalu Serta Mambangun Rasa Kepercayaan Diri Anak

 

Waktu sangat berharga. Sementara orang lain mungkin sudah mencapai banyak hal besar dalam waktu yang sama, kamu mungkin masih bingung dengan pilihanmu. Jadi, bertindaklah cepat! Jika kamu merasa jurusan saat ini masih bisa membawamu maju, maka teruslah melangkah.

 

Salah Jurusan Bukan Akhir Dari Segalanya!

 

Merasa salah jurusan bukanlah akhir dari segalanya, Tantangan akan selalu ada dalam hidupmu. Jika kamu bisa melewati satu rintangan kecil yang menghalangimu sekarang, mentalmu akan lebih kuat untuk menghadapi rintangan yang lebih besar di masa depan.

 

Jadi, jangan pernah menyerah saat merasa telah membuat pilihan yang salah. Bersyukurlah, karena tidak semua orang memiliki kesempatan untuk melanjutkan pendidikan tinggi hingga mendapatkan gelar sarjana.

BACA JUGA:Nonton Ranma Remake (2024) Episode 1 Sub Indo

 

Manfaatkan waktu dan kesempatan yang ada untuk meraih pencapaian yang lebih tinggi. Percayalah, kamu pasti bisa karena tidak ada yang tidak mungkin. Semoga artikel ini bermanfaat dan bisa menginspirasimu. Semangat, Kamu!

 

Pentinya Untuk Selalu Beryukur

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: